LEGENDA KUNGFU SHANG YUNXIANG

Posted by

SHANG YUNXIANG


Shang Yunxiang dikenal juga sebagai Shang Jiting adalah salah satu ahli kungfu xingyiquan yang terkenal di akhir masa Dinasti Qing (1644-1911) dan di awal Minguo (Republik Cina, 1911-1949). Dia dilahirkan di Kota Leling Provinsi Shandong pada tahun 1864 dan meninggal pada usia 73 tahun di tahun 1937.
Sebagai petarung, dia terkenal akan lengannya yang kecil dan perutnya yang besar. Perutnya dikatakan memiliki kekuatan yang legendaris. Banyak petarung yang mencoba untuk memukul perutnya malah patah pergelangan tangannya.

Shang memperoleh kemampuan xingyi-nya dari Li Cunyi (1847-1927). Pada mulanya, Li Cunyi menolak Shang sebagai murid karena dia “tidak memiliki fisik yang ideal sebagai praktisi kungfu”. Dia sangatlah kurus dengan tinggi kurang dari 1,6 meter. Li Cunyi akhirnya menerimanya sebagai murid setelah Zhuo Mingtai (murid dari Liu Qilan) menengahi masalah ini dan meyakinkannya untuk meneriman Shang Yunxiang sebagai murid. Ketika Shang lebih tua, dia belajar Baguazhang dari Li Cunyi dan Cheng Tinghua (1848-1900).
Shang terkenal kemampuannya dalam beng quan (seperti Guo Yun Shen). Karena kemampuannya dalam bertarung yang luar biasa, Guo Yunshen (1820-1901) sendir mengunjunginya secara pribadi dan memberikannya tips bagaimana cara menggunakan beng quan.

Shang, seperti gurunya Li Cunyi terkenal akan kemampuan bertarungnya. Dia sering dijuluki “tangan besi”, “budha kaki besi” dan “setengah langkah beng quan (tinju penghancur)” , dikarenakan pengalamannya dalam pertarungan di dunia nyata dan kemampuannya dalam menghasilkan tenaga ledakkan yang luar biasa.
Karir dari Shang selalu berhubung dengan kungfu hingga akhir hayatnya. Dia pernah bekerja sebagai biatou (kepala biaoju organisasi/perusahaan yang melayani layanan seperti pengawal, dan penjagaan pengiriman barang), dia juga pernah bekerja sebagai detektif kepolisian, bodyguard, dan juga guru beladiri.

Gaya bertarung Shang Yunxiang dalam xingyi di kenal sebagai ‘xingyiquan aliran Shang’ oleh para generasi penerusnya. Diantara figur utama dari xingyiquan aliran Shang adalah Li Wenbin (1918-1997, murid dari Shang), Shang Zhirong (1923-2004, anak perempuan Shang yang paling muda), Li Hong (1954-sekarang), Zhang Shije (1946-sekarang) dan lain sebagainya. Murid tertua Shang yang masih hidup adalah Huang Bonian (1907-1996) yang di masa tuanya menjadi guru internal (tenaga dalam) dari Chen Zhonghua seorang ahli Taichi  yang terkenal. Hingga saat ini, xingyi aliran Shang tersebar hingga ke seluruh pelosok Cina.   



FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 20:22

0 komentar:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

ARTIKEL LAINNYA

Powered by Blogger.

Footer 3

Footer1

FOOTER 2