72 METODE LATIHAN SHAOLIN: (47) TELAPAK PASIR BESI

Posted by



TELAPAK PASIR BESI
(TIE SHA ZHANG)


Jika kita pernah membaca komik kenji, tentu kita akan mengetahui mengenai KUNGFU yang satu ini. Tony Tan yang merupakan tokoh antagonis yang merupakan rival dan musuh bebuyutan dari Kenji adalah ahli KUNGFU hunggar yang menguasai KUNGFU yang satu ini. Betul, telapak pasir besi atau Tie Sha Zhang. Tie Sha Zhang sering juga disebut tangan pasir hitam adalah merupakan salah satu teknik KUNGFU yang merupakan salah satu teknik “tangan beracun”. Karena itu, KUNGFU yang satu ini tidak boleh digunakan sembarangan.


Untuk melatih KUNGFU ini, harus digunakan bahan rahasia. Bahan rahasia tersebut adalah sebagai berikut: Ambillah 2,5 kg strong spirit (saya kurang tahu seperti apa bahannya), 5 kg REN ZHONG BANG (urine manusia yang diendapkan), dan 5 kg vinegar putih. Campur semuanya dan masak hingga menjadi seperti sup kental, kemudian dinginkan. Masak lagi. Setiap kali dimasak, bahan tersebut dimasak selama 2 jam. Setelah dimasak sekitar 4 kali, bahan-bahan tersebut baru selesai dan bisa digunakan. Ke dalam adonan tersebut, tambahkan potongan-potongan kecil besi (sebesar bji beras). Ketika hal ini dilakukan, adonan harus diratakan dengan tongkat kayu (seperti dalam menghaluskan adonan moci). Di awal, adonan akan kelihatan seperti lumpur. Namun setelah adonan dicampurkan dengan potongan besi, adonan tersebut berubah menjadi seperti obat tebal. Adonan tersebut kemudian dimasukkan ke dalam kantong yang terbuat dari kain kanvas, kemudian simpan di meja kayu atau di atas bangku. 

Setiap pagi, lakukan berbagai pukulan ke kantong tersebut baik itu yang bersifat keras, sentuhan, cepat, lambat, tergantung pada keinginan kita. Di tahap awal latihan, bengkak akan terlihat pada tangan. Namun ketika bagian tangan yang terluka akibat pukulan berubah, maka tangan tidak akan lagi merasakan sakit akibat pukulan. Setelah latihan selesai dilakukan, cuci tangan pada obat khusus yang membuat bengkak menghilang, serta memperkuat otot dan tulang. 

Setelah berlatih selama 100 hari, KUNGFU ini sudah bisa digunakan dan setelah 1 tahun, kamu akan bisa menguasai KUNGFU ini secara luar biasa. Sebaiknya, latihan dilakukan bersama-sama di bawah bimbingan guru yang kompeten. Jika kia tidak menggunakan obat, maka latihan akan jauh lebih lama.  


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 09:13

1 komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

ARTIKEL LAINNYA

Powered by Blogger.

Footer 3

Footer1

FOOTER 2