72 METODE LATIHAN SHAOLIN: (56) KEMAMPUAN BERLARI DI ATAS TEMBOK

Posted by



KUNGFU BERJALAN DI ATAS TEMBOK
(FEI YAN ZOU)



Jika kita pernah bermain game Prince of Persia atau Assassin Creed, maka kita tentu tahu KUNGFU yang satu ini. Ketika tokoh-tokoh protagonis dalam game tersebut menemukan kalau satu-satunya jalan untuk sampai ke sisi yang satunya adalah dengan berlari di atas tembok vertikal, maka KUNGFU inilah yang digunakan dalam game tersebut. 


KUNGFU ini adalah salah satu KUNGFU dari beberapa yang telah saya sebutkan sebelumnya di blog ini yang tergolong ke dalam latihan ilmu meringankan diri. Teknik-teknik rahasia dari KUNGFU ini sendiri, hanya diajarkan kepada biksu di kuil shaolin.

Latihannya sendiri sangat mudah. Seperti pada latihan sebelumnya, bijih besi yang telah dibuang racunnya menggunakan darah babi dimasukkan ke dalam kantong kain dan diikatkan pada kaki dan tangan dengan berat yang kecil terlebih dahulu. Kemudian berlatihlah berlari di atas tembok vertikal setiap hari. Ketika lelah, melompatlah ke tanah. Latihan ini, tepatnya dilakukan sebagai berikut: berdirilah dekat dengan tembok jarak sekitar 10 langkah. Berlarilah di atas tembok tersebut dengan menggunakan gaya inersia sehingga tubuh kita horizontal dengan permukaan permukaan tanah. Latihan lari tersebut didahului dengan langkah kaki kiri dahulu, baru kemudian kaki kanan. Seorang anak muda biasanya di awal latihan baru bisa melakukan 10 langkah saja saat melakukan lari tersebut. Ketika gaya inersia tubuhmu hampir habis, secepat mungkin langsung melompat ke tanah. Selain itu, lakukan juga varian latihan pada sisi kanan, yaitu dengan berlari di atas tembok menggunakan kaki kanan terlebih dahulu. Seperti biasa, setiap hari beban pada kantong harus ditambahkan.

Setahun kemudian, kita bisa berlari di atas tembok sekitar 4 hingga 5 langkah. Ketika kita telah mencapai tahap ini, berarti kita telah mencapai kesuksesan awal. Setahun kemudian, kita akan mambu berlari sejauh 8 langkah. Di tahap selanjutnya, latihan ditingkatkan dengan mencoba melakukan lari di atas tembok yang agak curam (tidak terlalu tegak). Pada awal latihan, kamu akan banyak jatuh, namun seiring waktu kita akan mampu melampaui rintangan tersebut. Di saat yang sama, tingkatkan beban yang terbuat dari bijih besi hingga mencapai 6 kg. Satu tahun kemudian, kamu akan mampul melakukan lari sejauh 8 langkah di tembok yang agak curam, maka dengan ini, tahap 3 selesai dilatih.
Di tahap selanjutnya, kita akan melatih cara menggunakan tangan untuk meningkatkan momentum saat berlari di atas tembok. Maka jika berhasil di tahap ini, tahap akhir telah selesai. Lepaskan beban yang ada di tubuhmu, maka kamu akan selincah monyet.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 01:35

0 komentar:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

ARTIKEL LAINNYA

Powered by Blogger.

Footer 3

Footer1

FOOTER 2